Let's Improve Our Financial IQ!


HI, SEMUA ARTIKEL YANG ADA DI BLOG INI SUDAH DIJADIKAN BUKU SUPAYA MUDAH DIBACA DIMANA SAJA.......SILAHKAN DIPESAN DI http://www.dapurbuku.com/hepeng-by-captain-kickass


Published since 23 January 2012




LOW PROFILE, HIGH PROFIT!


by Captain KickAss



Monday 27 February 2012

"Gak Sempat", Alasan Doang, Bah!


Kebanyakan orang begitu mendengar kata "budget" langsung mengatakan "Wah aku gak sempat buat urusan begituan", "Gak ada waktu", "Aku kan kerja, ada anak, harus urus rumah. Ribet ah!". Kalimat seperti itu yang selalu dilontarkan dengan spontan kepada saya. Mencatat pengeluaran dan pemasukan bagi kebanyakan orang adalah hal membosankan dan menyita waktu. Padahal hal ini sangat penting dan paling mempengaruhi kenyamanan hidup/masa tua dan kelancaran rencana untuk pensiun secepat mungkin agar waktu anda banyak sekali untuk keluarga dan hobby-hobby ataupun kesenangan lainnya. Mencatat budget tidak menyita waktu atau menyusahkan.



Waktu anda baru memulai memang memakan waktu bisa 2 - 3 jam dan benar-benar bisa mantap susunan budget-nya membutuhkan kira-kira sebulan atau 2 bulan, karena bertahap, mungkin ada yang lupa dimasukkan ke daftar, salah klasifikasi, penyesuaian total budget (batas pembelanjaan), dll. Tetapi itu hanya tahap permulaan saja dan bisa dikontrol atau dievaluasi seminggu sekali saja selama 5 - 15 menit.

Berikutnya anda hanya memasukkan detail jumlah belanja dan memasukkan ke kategori yang tepat (belanja supermarket, automobile: bensin/tol/parkir, utilities: listrik/telepon/gas, dll) setiap hari dan hanya memakan waktu 1 - 5 menit maximum per hari. Jaman sekarang smartphone bisa men-download aplikasi budgeting, sehingga anda bisa memasukkan data pengeluaran/pemasukan pada saat itu juga secara instan (saat membayar di kasir, setelah keluar toko, dsb) dan memakan waktu hanya beberapa detik saja.

Pada akhir tahun anda bisa merevisi atau menyesuaikan budget baru sesuai dengan perubahan kehidupan (tambah anak, rumah semakin besar) atau inflasi, dan ini memakan waktu paling lama 1 jam saja sekali setahun.

Bayangkan kegiatan anda yang benar-benar menyita waktu untuk hal-hal tidak sepenting menjaga budget. Aktivitas yang sesungguhnya membuang waktu atau tidak ada juntrungannya, hanya untuk kepuasan batin, gengsi bahkan karna malas.

Misal:

Tidur siang: 2 - 3 jam
Main "Angry Birds": 3 - 4 jam (I LOVE THIS GAME TOO! haha)
Arisan (lebih dari 1 pula dalam sebulan): seharian
Ngobrol di telepon: 30 menit
Nonton tv: 3 jam
Main dengan kucing: 20 menit
Main dengan anak: berjam-jam
Mandi: 45 menit (sambil ngelamun kali)
Facebok-an: 35 menit - 2 jam
BBM-an: 1 jam
Nongkrong di cafe: seharian
Jalan-jalan di mall: 3 jam
Melamun: 2 jam
Baca novel: 4 jam
Creambath: 2 jam
Bergosip: 2 jam
Memikirkan mau makan apa siang ini: 30 menit
Ngemil: 30 menit
Musingin uang kok habis begitu saja: 2 jam

Padahal mencatat detail pengeluaran/pemasukkan hanya 2 - 5 menit sehari. Jangan tunda sampai besok atau menumpuk bon sampai berhari-hari, karena anda akan semakin malas dan tidak membiasakan diri untuk menjadikan hal ini rutinitas terpenting anda.

Mencatat/melihat secara langsung jumlah yang anda belanjakan akan menyadarkan anda berapa jumlah uang yang sudah anda keluarkan dan secara psikologis akan mempengaruhi pertimbangan untuk membelanjakan uang berikutnya. Kesadaran akan budget mengkontrol nafsu membeli hal-hal tidak penting, memotivasi untuk menabung dan yang pasti memperlancar rencana anda untuk pensiun secepatnya dengan nyaman di hari tua. Tanpa mencatat semua ini, anda bisa lepas kendali dalam keuangan keluarga dan menyebabkan hutang, kebangkrutan, percekcokan suami-istri, gagal melaksanakan impian menyekolahkan anak di universitas pilihannya karena kekurangan dana, dan banyak akibat lain yang menyesakkan dada dan pikiran.

Bijaksanalah membagi waktu dan prioritaskan hal-hal yang terpenting, bukan sebaliknya. 








Cheers,
Captain KickAss

No comments:

Post a Comment